Outbound Training PT. Aprisma Indonesia menjadi salah satu kegiatan yang bertujuan untuk memberikan penyegaran kepada seluruh karyawannya.
PT Aprisma Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Software. Perusahaan ini berdiri pada tahun 2000. Kini sebagian besar perusahaan blue chips terutama di industri keuangan dan telekomunikasi di Indonesia telah menjadi pelanggan dari PT. Aprisma Indonesia.
Produk state-of-art PT Aprisma Indonesia seperti solusi transaksi perbankan berbasis internet, infrastruktur perangkat lunak untuk layanan integrasi berdasarkan Service Oriented Architecture sudah bisa membantu lembaga-lembaga besar maupun perusahaan dalam meningkatkan bisnis keunggulan kompetitif mereka dan mengembangkan bisnis dengan cepat dalam perekonomian saat ini.
Dan guna meningkatkan harmonisasi kerja para karyawannya yang terdiri dari berbagai suku bangsa, belum lama ini PT. Aprisma Indonesia bekerja sama dengan Dunia Outbound Team menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Outbound Training dengan tema Bonding In Harmony.
Kegiatan Pelatihan Outbound Training PT. Aprisma Indonesia ini di selenggarakan selama dua hari satui malam berlokasi di Sentul, Bogor. Konsep Bonding in Harmony Program yang menggabungkan unsur Fun, Refresh & Valuable di anggap cocok oleh panitia pelaksana mengingat rata – rata peserta kegiatan berasal dari beberapa negara berbeda, seperti ; Indonesia, Malaysia, Pakistan, India, Singapore & China.
Kegiatan hari pertama di awali dengan aktifitas Ice Breaking yang di gabung dengan rangkaian pembukaan kegiatan yang kemudian di lanjutkan dengan simulasi Team Building Challenge sampai sore hari.
Peserta melakukan beberapa simulasi team building yang masing – masing memiliki nilai berbeda, yaitu nilai komunikasi efektif, nilai kerja keras kerja cerdas, nilai pemecahan masalah serta membangun ide – ide kreatif.
Di malam hari, kegiatan Outbound training PT. Aprisma Indonesia dilanjutkan dengan aktifitas Team Management, dimana dalam sessi simulasi ini semua kelompok di tantang oleh panitia untuk menciptakan sebuah produk unggulan yang spesifikasinya sudah ditentukan oleh panitia.
Durasi dua jam, materi kegiatan ini serasa berjalan begitu cepat. Semua peserta sibuk membuat desain produk, mempresentasikannya lau mulai menciptakan produk yang sudah di presentasikan yang kemudian akan di test oleh pemesan. Kira – kira produk mana yang pantas di jadikan unggulan.
Sebagai penutup acara malam, tim Dunia Outbound mengajak peserta untuk kontemplasi didi sambil menikmati hangatnya api unggun yang menyala terang di atas Rainbow Hill, Sentul.
Peserta berkumpul di sekitar area api unggun, menikmati keindahan alam Bukit Pelangi Sentul dimalam hari dengan hawa dinginnya yang lumayan bikin menggigil, sementara team Logistic Support Dunia Outbound sibuk mengambil peran masing – masing sesuai penugasannya.
Ada yang fokus menyiapkan pembakar api unggun dan peralatan pendukungnya, sebagian lagi berkutat dengan sound system, untuk mendukung testimoni yang di sampaikan oleh petinggi PT Aprisma Indonesia, dan sebagian lagi fokus di beberpa titik untuk menyalakan kembang api penutup acara malam.
Hari kedua kegiatan Outbound PT. Aprisma Indonesia di awali dengan senam pagi bersama yang di pandu oleh para fasilitator Dunia Outbound dan dua orang instrktur senam aerobic yang sengaja di datangkan oleh Dunia Outbound.
Selesai senam pagi, peserta di persilahkan melakukan aktifitas pagi lainnya, seperti mandi dan sarapan.
Pukul 09. 00 WIB, seluruh peserta di tunggu oleh tim Dunia Outbound dan panitia dari PT Aprisma Indonesia, untuk kembali melakukan kegiatan lanjutan di hari kedua ini.
Oh iyak, di hari kedua, peserta akan ditantang untuk melakukan sebuah aktifitas yang mungkin sering mereka lihat namun kemungkinan besar jarang mereka lakukan.
Apa itu?, memasak!
Yaps, kegiatan hari kedua ini di isi dengan aktifitas tantangan memasak ( Cooking Challenge ) yang di susun berdasarkan Materi Seven Habits Steve Covey. Seperti kita ketahui bersama, Seven Habits merupakan sebuah buku hasil buah pikiran Steve Covey yang sangat menarik dan memberikan banyak manfaat bagi siapapun yang membacanya.
Proaktif, Visioner, Skala Prioritas, Synergi adalah beberapa contoh kebiasaan baik yang di ulas dalam buku tersebut.
Nah, dalam kegiatan Coocking Challenge kali ini, dalam proses memasak peserta akan dipandu dan ditantang oleh Tim Dunia Outbound berdasarkan kebiasaan kebiasaan tersebut.
Membingungkan?, saat melakukannya dijamin Anda akan sangat tertarik, terkesan dan akan merasakan manfaatnya. Karena Proses tidak pernah berbohong.
Berikut kami tampilkan beberapa photo dokumentasi kegiatan Outbound Pt. Aprisma Indonesia dibawah ini.