Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri

Outing PT. Expro Indonesia di Pulau Putri

pulau putri, lokasi outbound di pulau seribuSabtu, 6 September 2014

Tepat jam 06. 15 WIB, bus yang membawa peserta kegiatan outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri bergerak meninggalkan kawasan komersial Cilandak, dimana kantor Pt. Expro Indonesia berada, menuju Marina Ancol. Team dokumentasi Dunia Outbound sudah berada didalam bus.

Ini adalah kali ketiga Pt. Expro Indonesia bekerja sama dengan Dunia Outbound untuk pelaksanaan kegiatan Outing Perusahaannya. Outing Pt. Expro Indonesia pertama dilakukan di Citarik, Sukabumi. Yang kemudian dilanjutkan dengan kegiatan outing kedua pada tahun berikutnya dikawasan Mega Mendung, Puncak.

Kembali ke cerita diatas, pagi itu lalu lintas Jakarta sangat lancar. Bus langsung masuk kedalam tol JORR, Tol Cililitan dan langsung keluar di pintu tol Ancol, Jakarta. Hanya butuh waktu kurang dari 45 menit perjalanan dari Cilandak menuju Ancol. Luar biasa.

Tiba didepan gerbang Ancol, sebagian tim Dunia Outbound sudah menyambut disana untuk mengurus pembayaran tiket masuk Ancol dan parkir bus. Setelah semua urusan bayar membayar diselesaikan, bus langsung menuju Dermaga 9 Marina Ancol dimana perahu boat menuju Pulau Putri bersandar.

Team Dunia Outbound lalu membantu peserta untuk boarding keberangkatan, semua tas bawaan peserta diberikan stiker boarding agar tidak tertukar dengan peserta dari rombongan lain.

boat marina ancol ke pulau putri, lokasi outbound pulau seribuSatu setengah jam perjalanan di atas laut membuat beberapa peserta kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri merasa mabuk laut, padahal sudah disarankan sejak awal bagi peserta yang tidak biasa naik speedboat, ada baiknya mengkonsumsi obat anti mabuk dahulu sebelum melakukan perjalanan.

Sekitar jam 09. 30 WIB, akhirnya para peserta kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri sampai juga di dermaga Pulau Putri. Selesai menikmati perjalanan, sebagian peserta langsung bangun dari kursi masing – masing dan melepaskan tawa di atas dermaga sambil berfoto ria bersama peserta lainnya. Apalagi, ketika menginjakkan kaki di dermaga Pulau Putri, peserta langsung disambut dengan Tarian Bali yang dipersembahkan oleh pengelola Pulau Putri.

Setelah merapihkan barang bawaan, peserta langsung menuju lokasi welcome drink, menikmati minuman segar ditengah suasana panas pinggir laut merupakn sesuatu yang..WOW!. Beristirahat sejenak sambil menikmati suasana Pulau Putri, kemudian peserta Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri diajak berkumpul dilapangan oleh Fasilitator dari Dunia Outbound untuk melakukan seremonial pembukaan kegiatan yang diselipkan juga dengan permainan – permainan ingan yang menyenangkan ( Fun Games ).

Senang rasanya melihat semangat peserta Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri yang begitu berapi –dokumentasi outbound di pulau putri api, tidak peduli dengan panas matahari yang membakar kulit, semua peserta kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri terlihat begitu menikmati setiap permainan yang disuguhkan oleh Tim Fasilitator Dunia Outbound.

Pukul 11. 45 WIB, peserta Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri berisitirahat kembali, bersiap menikmati makan siang ala Pulau Putrid an dilanjutkan dengan check in, masuk kedalam cottage masing – masing. Masih terdengar suara tawa renyah dan canda seru dari para peserta Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri pada saat menuju cottage masing – masing.

lokasi outbound pulau putriSekitar pukul 13. 20 WIB, para peserta Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri, berkumpul kembali di area terbuka untuk melakukan beberapa permainan Team Building yang dibawakan oleh Team Fasilitator dari Dunia Outbound. Kali ini permainan yang dilakukan bukan hanya sekedar permainan ringan biasa yang menyenangkan namun permainan – permainan yang mempunyai nilai, maksud dan tujuan tertentu dari setiap permainan yang dilakukan. Mengapa?, karena sesuai dengan tujuan dari Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri. Bahwa kegiatan Outing yang dilaksanakan bukan hanya untuk bersenang – senang, namun juga harus mempu meningkatkan interaksi antar karyawan ketika berada dikantor sehingga akan terjalin rasa peduli dan empati yang semakin kental diantara karyawan. Beberapa muatan yang diberikan dalam permainan – permainan tersebut, meliputi ; efektif komunikasi, kepemimpinan, pemecahan masalah, ide kreatif dan interaksi social. Luar biasanya, walaupun permainan yang diberikan lumayan menguras keringat dan fikiran, seluruh peserta kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri terlihat sangat menikmati.

Sesuai dengan jadwal yang telah disepakati, selesai melakukan kegiatan Team Building Challenge,sunrise cruise outbound di pulau putri pukul 16. 30 WIB peserta kembali beristirahat untuk menikmati coffee break dan mempersiapkan diri untuk mengikuti agenda acara berikutnya yaitu menikmati matahari tenggelam dari atas boat, kami menyebutnya Sunset Cruise. Selesai menikmati sunset dari atas kapal, peserta kembali ke cottage masing – masing untuk bersih – bersih dan menikmati makan malam yang diringi dengan Band Pengiring ( Live Music ).

Serunya, pada saat makan malam, tim Fasilitator Dunia Outbound melakukan beberapa permainan ringan dan pembagian door prize untuk peserta kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri. Cara membagi door prize pun tidak dilakukan secara konvensiaonal, namun menggunakan tantangan – tantangan yang lucu dan sangat menyenangkan. Malam itu, para peserta kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri benar – benar terlihat sangat “ Let’s get lost “, sesuai dengan tema yang di usung pada kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia kali ini. Band pengiring hanya menemani sampai pukul 21. 30 WIB, setelah itu para peserta Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri melakukan acara bebas. Sebagian kembali ke cottage untuk beristirahat, sebagian lagi tetap berada di aula resto untuk saling bercengkrama dengan peserta lainnya. Main kartu dan sebagainya.

lokasi outbound pulau putriMinggu, 7 September 2014

Pagi hari di Pulau Putri, cuaca sangat bersahabat. Angin berhembus lembut, deburan ombak meyentuh pasir pantai begitu merdu. Para peserta kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia bergegas menuju pantai untuk menikmati suasana pagi hari yang begitu indah. Bercengkrama di pinggir pantai, sebagian mulai berenang dan bermain loncat indah dari atas dermaga Pulau Putri. Suasana begitu menyenangkan.

Agenda kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia hari ini diisi dengan beberapa aktifitas yang sangat menyenangkan. Pagi hari, senam bersama di pinggir pantai, dilanjutkan dengan acara bebas dan sarapan. Pukul 09. 00 WIB, peserta kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia dia ajak menikmati keindahan alam bawah laut Pulau Putri dengan menggunakan Glassbottom Boat, yaitu perahu yang dirancang khusus menggunakan kaca dibagian dalam bawahnya agar peserta bisa melihat pemandangan bawah laut dari dalam perahu.

Setelah puas menikmati pemandangan bawah laut, seluruh peserta kembali menikmati waktu bebasglassbottom boat pulau putri, lokasi outbound di pulau seribu dipinggir pantai, sebagian malah bermain di area kolam renang. Saling bercanda bersama, menikmati kebersamaan yang begitu kental.

Puas bermain dan bercanda, peserta kembali ke cottage masing – masing untuk persiapan chek out dan makan siang. Suasana kembali ramai di lokasi restaurant Pulau Putri ketika seluruh peserta berkumpul untuk menikmati makan siang sekaligus penutupan acara kegiatan.Tepat pukul 13. 45 WIB, speedboat yang membawa peserta Outing Pt. Expro Indonesia bergerak kembali menuju Marina Ancol. Tiba di Marina Ancol, bus penjemput sudah standby di lokasi untuk membawa para peserta Outing Pt. Expro Indonesia kembali ke Cilandak

Senang rasanya bisa menikmati kebersamaan dengan para peserta Outing Pt. Expro Indonesia. Slam sukses untuk kita semua. Sukses dan Bahagia, semoga kita bisa betemu kembali dalam acara dan agenda berikutnya.

Oh iya, hari Selasa atau tepatnya dua hari setelah kegiatan Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri, kami menerima email dari Pt. Expro Indonesia yang isinya berharap dapat melakukan kegiatan yang sama pada tahun berikutnya dilokasi yang berbeda. Semoga terlaksana ya, Bu.

Berikut kami sisipkan beberapa photo kegiatan peserta Outing Pt. Expro Indonesia di Pulau Putri.

lokasi outbound pulau putri, dunia outbound, expro indonesia sunrise cruise outbound di pulau putri snorkling di pulau putri outbound di pulau putri lokasi outbound di pulau putri Lokasi outbound Pulau Seribu pulau putri, lokasi outbound di pulau seribu pulau putri, lokasi outbound di pulau seribu dokumentasi outbound di pulau putri lokasi outbound pulau putri waterbee pulau putri restaurant di lokasi outbound pulau putri pulau putri, lokasi outbound di pulau seribu Lokasi Outbound Pulau Putri Pulau Seribu pulau putri, lokasi outbound di pulau seribu pulau putri, lokasi outbound di pulau seribu cottage pulau putri, lokasi outbound pulau seribu sunset di lokasi outbound pulau putri Lokasi Outbound Pulau Seribu di Pulau Putri glassbottom boat pulau putri, lokasi outbound di pulau seribu kamar di pulau putri, lokasi outbound pulau seribu Lokasi Outbound di Pulau Seribu Sunset Pulau Putri Lokasi Outbound Pulau Seribu Aquarium Bawah Laut di Pulau Putri cottage kayu pulau putri, lokasi outbound pulau seribu Dermaga Pulau Putri, lokasi outbound di pulau seribu boat marina ancol ke pulau putri, lokasi outbound pulau seribu rental speedboat pulau putri, lokasi outbound pulau seribu pulau bidadari, lokasi outbound, outbound di jakarta, pulau seribu, outbound pulau seribu